Etalase Barang Impor Luxury

Audisi Collabonation Talent Hunt 2024: Kesempatan Emas Tampil di Festival Musik Nasional


disrupsi.id - Medan | Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) melalui brand IM3 kembali menunjukkan komitmennya terhadap perkembangan industri musik tanah air dengan meluncurkan Collabonation Talent Hunt. Program ini bertujuan membuka peluang lebih luas bagi generasi muda untuk menampilkan bakat mereka di bidang musik.

Rangkaian Collabonation Talent Hunt ini memberikan kesempatan bagi para finalis untuk tampil di panggung festival musik nasional serta meraih hadiah uang tunai. Audisi digelar secara online maupun offline di berbagai kota di seluruh Indonesia mulai Agustus hingga Oktober 2024.

Momen yang menarik dari program ini ketika empat peserta terpilih mendapatkan golden ticket untuk tampil di festival musik Pestapora di Jakarta pada September. Bahkan salah satu finalis berkesempatan berkolaborasi secara virtual dengan penyanyi internasional asal Australia, Oliver Cronin, memanfaatkan teknologi jaringan internet dari IM3.

EVP Head of Circle Sumatra Indosat Ooredoo Hutchison, Agus Sulistio menyatakan melalui program ini, IM3 tak hanya mendukung bakat-bakat lokal namun juga memberikan akses global bagi mereka.

"Finalis dari Sumatra akan berkesempatan menghadiri Pestapora di Jakarta. Ini membuktikan komitmen kami dalam menyediakan jaringan yang optimal untuk menghubungkan generasi muda Indonesia dengan peluang-peluang global," ujarnya.

Pada akhir program, pemenang Collabonation Talent Hunt akan mendapatkan kesempatan eksklusif untuk merekam lagu bersama musisi terkenal Dikta dan produser musik ternama, Lafa Pratomo, setelah melewati babak final yang akan digelar di Jakarta pada November 2024

Agus menambahkan bahwa ribuan peserta telah mengikuti audisi sejak Agustus lalu. Program ini bertujuan untuk menjaring lebih banyak lagi talenta-talenta musik muda yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia. Audisi offline akan digelar di 13 titik di Sumatra, seperti Bandar Lampung, Metro, Palembang, Pekanbaru, Medan, Banda Aceh, dan lainnya, hingga November 2024.

Di Medan sendiri, audisi offline diadakan pada 3 Oktober di Adora Convention Hall, yang diikuti oleh 38 peserta, baik solois maupun band. Sementara itu, audisi berikutnya akan diadakan di Pendopo Fisip pada 9 Oktober. Kolaborasi antara IM3 Sumatra dan Kisah Kamu Festival memberikan kesempatan bagi peserta audisi untuk menikmati pertunjukan dari artis terkenal seperti Mahalini dan Sal Priadi.

Selain itu, IM3 terus menghadirkan inovasi di dunia digital dengan produk Freedom Internet, yang menawarkan pengalaman internet tanpa batas dengan kuota utama 100%. Hal ini memberikan kemudahan bagi generasi muda untuk terus berkarya dan memperluas jangkauan mereka, baik melalui media sosial maupun platform musik digital.

Agus juga menekankan pentingnya dukungan IM3 dalam menyediakan jaringan internet yang semakin luas dan stabil. Hal ini memungkinkan talenta musik muda di seluruh Indonesia untuk mencari inspirasi dan mengunggah karya mereka tanpa batasan waktu dan tempat.

"Dengan jaringan IM3 yang semakin kuat, kami berharap bisa mendukung generasi muda berbakat di Indonesia untuk lebih percaya diri dalam menunjukkan bakat mereka ke kancah yang lebih luas," pungkasnya.













Baca Juga

Baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال