Etalase Barang Impor Luxury

Pasutri Tewas Tenggelam di Sungai Aek Sibundong Usai Terseret Arus Deras

disrupsi.id - Medan | Pasangan suami istri yang tenggelam setelah sampan yang mereka tumpangi terbawa arus Sungai Aek Sibundong, Desa Simargarap, Kecamatan Pasaributobing, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatera Utara (Sumut) ditemukan meninggal dunia.

Kakansar Nias, Putu Arga Sujarwadi, mengatakan kedua korban yakni Mangatas Mb Manalu (37) dan Desi Natal Yana Br. Pinem (45). Keduanya merupakan warga Desa Simargarap. Tim SAR gabungan berhasil menemukan kedua korban setelah pencarian intensif selama beberapa hari.

"Awalnya tim SAR gabungan menemukan jenazah istrinya sekitar 40 meter dari lokasi awal. Setelah dilakukan pencarian intensif, kemudian suaminya juga ditemukan sudah tak bernyawa pada Senin (14/10/2024)," kata Putu Arga, Selasa (15/10/2024).

Dia menyebutkan kedua korban dilaporkan tenggelam pada Jumat (11/10/2024) saat sedang menyeberangi sungai menggunakan sampan untuk pulang dari sawah. Saat itu terjadi hujan deras mengguyur wilayah tersebut, menyebabkan debit air Sungai Aek Sibundong naik secara signifikan. 

"Arus yang kuat kemudian menyeret sampan yang mereka tumpangi, hingga akhirnya pasangan suami istri ini tenggelam. Tim SAR gabungan segera melakukan pencarian setelah menerima laporan kejadian, " jelasnya

Menurut Putu Arga pencarian sempat terkendala akibat cuaca buruk dan medan yang sulit. Meski demikian, tim terus melakukan penyisiran hingga berhasil menemukan kedua korban.

"Pencarian dilakukan dengan melakukan penyisiran aliran sungai. Tim SAR gabungan menemukan korban di muara Aek Sipakpahi dalam keadaan meninggal dunia. Seterunya korban dievakuasi dan diserakan kepada pihak keluarga," urainya. (*)

Baca Juga

Baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال