Direktur RSJ Prof Idem Dampingi Gubernur Sumut Ziarah ke Taman Makam Pahlawan

Direktur RSJ Prof Idem Dampingi Gubernur Sumut Ziarah ke Taman Makam Pahlawan


disrupsi.id – Medan | Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-77 Provinsi Sumatera Utara, Direktur Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Prof dr Muhammad Ildrem, drg. Ismail Lubis turut serta dalam kegiatan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Bukit Barisan, Medan, Selasa (15/4/2025).

Ziarah khidmat tersebut dipimpin langsung oleh Gubernur Sumatera Utara, Muhammad Bobby Afif Nasution, sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjasa bagi bangsa dan daerah. 

Upacara diawali dengan peletakan karangan bunga di tugu makam, dilanjutkan dengan doa bersama serta penaburan bunga di sejumlah pusara tokoh penting, seperti almarhum M. Dali Yusuf (mantan Pangdam Iskandar Muda), mantan Gubernur Raja Inal Siregar, dan Marahalim Harahap.

Dalam sambutannya, Gubernur Bobby Nasution menekankan pentingnya melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan membangun masyarakat yang lebih sejahtera. Ia menggarisbawahi pentingnya sinergi antara program pemerintah pusat dan daerah agar visi Presiden RI Prabowo Subianto untuk rakyat dapat tercapai.

"Saya berharap di usia ke-77 ini, masyarakat Sumut semakin sejahtera. Semoga semua program baik dari pemerintah pusat dan provinsi berjalan optimal demi mencapai cita-cita besar Presiden Prabowo untuk rakyat," ujar Bobby.

Ziarah tersebut turut dihadiri oleh jajaran Forkopimda Sumut, Penjabat Sekda Provinsi, perwakilan konsulat negara sahabat, pimpinan perangkat daerah, veteran, organisasi kepemudaan, pelajar, dan tokoh masyarakat.

Mewakili institusinya, drg. Ismail Lubis menyampaikan apresiasi atas momentum peringatan HUT Sumut sebagai refleksi untuk memperkuat dedikasi layanan publik, khususnya di bidang kesehatan jiwa. Ia menegaskan komitmen RS Jiwa Prof dr Muhammad Ildrem dalam mendukung pencapaian Sumatera Utara yang unggul dan berkelanjutan.

“Selamat ulang tahun ke-77 untuk Provinsi Sumatera Utara. Semoga ini menjadi momentum untuk terus meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat, terutama dalam sektor kesehatan mental. Kami siap menjalin kolaborasi demi menciptakan masyarakat yang sehat, produktif, dan berdaya saing,” ungkap Ismail Lubis. (*)


Baca Juga

Baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال